Banyak Berita Anime, Namun Terkena DMCA

ilustrasi anime moe by pixabay
ilustrasi anime moe by pixabay

CILACAP.INFO – Bobot dari suatu berita sepertinya tidak begitu dipentingkan ketimbang trafik yang akan didapatkan, sehingga bermacam cara dilakukan agar dapat mendatangkan trafik ke suatu Website.

Seolah suatu website itu mengetahui semua hal tentang berbagai macam seri anime dan komik yang dipublish setiap hari.

Yang demikian ini sah-sah saja mengingat itu adalah hak pengelola suatu website atau media, namun sangat disayangkan apabila nilai dari sebuah judul bertolak belakang dari isinya.

Terkadang justru ditemukan adanya peringatan DMCA di bilah bawah mesin pencarian Google, setelah di cek terlihat beberapa halaman media mainstream terkena DMCA oleh sebuah portal Otaku.

Tak hanya itu, jika menilik isi yang ada di dalamnya, grammarnya seperti kurang rapih dan terlihat seperti suatu artikel yang berasal dari bahasa asing yang telah ditranslate atau diterjemahkan.

Berbeda dengan suatu halaman Otaku, karena mereka memang Niche nya Anime dan memiliki penulis yang juga Otaku, maka akan sangat mudah menggarap suatu teori yang berdasar dari dalam anime tersebut.

Lalu bagaimana dengan Cilacap.info sendiri?

Meskipun laman ini bukanlah media mainstream tapi memiliki banyak subdomain serta tidak menentukan niche, tapi dapat mempublish berbagai macam konten, akan tetapi dalam hal mempublish konten Anime tetap kami memiliki batasan.

Jika yang paling diketahui adalah anime Naruto dan Boruto maka akan lebih banyak menulis tentang Anime Naruto dan Boruto termasuk teori dan alasannya.

Sedang jika sedikit mengetahui anime lainnya, maka juga akan dipublish alakadarnya setahunya mengenai suatu alur dan episode, dan tidak melulu mempublishnya sebab memang kurang begitu mengetahuinya.

Itu sebabnya mengapa di Cilacap.info kebanyakan yang dibahas adalah artikel mengenai anime Naruto dan Boruto.

Selama menulis konten Anime dan Manga, Cilacap.info beruntung karena tidak terkena klaim hak cipta yang ditandai dan dilaporkan melalui DMCA, sebab memang artikel di dalamnya merupakan tulisan tangan dan bukan hasil translate.

Terkait gambar, kami juga lebih hati-hati dalam mengunggahnya dan lebih banyak berasal dari tangkapan layar, meskipun ada juga yang berasal dari sebuah situs otaku, namun tetap kami berikan Caption dan sumber dan agak sedikit diubah baik ukuran maupun kecerahan, serta warnanya.

Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait